11/13/2015

Mengenal Dan Menggunakan Fungsi Numerik (Matematika) Di MySQL

Pada tutorial kali ini kita akan belajar tentang Mengenal Dan Cara Menggunakan Fungsi Numerik (Matematika) Di MySQL.

Fungsi numerik digunakan untuk melakukan proses perhitungan matematika seperti menghitung jumlah data, menghitung total nilai, menghitung nilai sinus (SIN), menghitung nilai cosinus (COS), dan lain sebagainya. Fungsi numerik memiliki parameter berupa bilangan (angka).

Di bawah ini adalah table macam-macam fungsi numerik di MySQL:

Nama Fungsi Deskripsi
ABS(x) Menampilkan nilai absolute dari suatu bilangan x
ACOS(x) Menampilkan nilai arc cosinus dari suatu bilangan x
ASIN(x) Menampilkan nilai arc sinus dari suatu bilangan x
ATAN(x) Menampilkan nilai arc tangen dari suatu bilangan x
ATAN2(x,y) Menampilkan nilai arc tangen dari suatu bilangan x,y
AVG(x) Menampilkan nilai rata-rata (average) dari suatu bilangan x
BIN(x) Menampilkan nilai bilangan biner dari suatu bilangan desimal x

Fungsi ABS


Fungsi ABS(x) digunakan untuk menampilkan nilai absolute dari sebuah bilangan x.

Sintak Dasar

Di bawah ini adalah sintak dari fungsi ABS di MySQL:

ABS (number);

Contoh

Di bawah ini adalah contoh penggunaan fungsi ABS pada Select statement.

mysql> SELECT ABS(0);
+--------+
| ABS(0) |
+--------+
|      0 |
+--------+
1 row in set (0.02 sec)

mysql> SELECT ABS(-5);
+---------+
| ABS(-5) |
+---------+
|       5 |
+---------+
1 row in set (0.02 sec)

mysql> SELECT ABS(5);
+--------+
| ABS(5) |
+--------+
|      5 |
+--------+
1 row in set (0.00 sec)


Fungsi ACOS


Fungsi ACOS(x) digunakan untuk menampilkan nilai arc cosinus dari sebuah bilangan x. Fungsi ACOS hanya menerima inputan nilai antara -1 sampai dengan 1. Selain nilai tersebut akan mengembalikan nilai Null.

Sintak Dasar

ACOS( number )


Di bawah ini adalah sintak dasar dari fungsi ACOS di MySQL:

Contoh:

Di bawah ini adalah contoh dari penggunaan fungsi ACOS pada Select statement.

mysql> SELECT ACOS(0.5);
+--------------------+
| ACOS(0.5)          |
+--------------------+
| 1.0471975511965979 |
+--------------------+
1 row in set (0.03 sec)

mysql> SELECT ACOS(-0.5);
+--------------------+
| ACOS(-0.5)         |
+--------------------+
| 2.0943951023931957 |
+--------------------+
1 row in set (0.00 sec)

mysql> SELECT ACOS(2);
+---------+
| ACOS(2) |
+---------+
|    NULL |
+---------+
1 row in set (0.00 sec)


Fungsi ASIN


Fungsi ASIN(x) digunakan untuk menampilkan nilai arc sinus dari sebuah bilangan x. Fungsi ASIN hanya dapat menerima parameter input antara -1 sampai dengan 1, selain itu akan mengembalikan nilai Null.

Sintak Dasar

Di bawah ini adalah sintak dasar fungsi ASIN di MySQL:

ASIN (number)

Contoh

Di bawah ini adalah contoh penggunaan fungsi ASIN pada Select statement.

mysql> SELECT ASIN(0.5);
+--------------------+
| ASIN(0.5)          |
+--------------------+
| 0.5235987755982989 |
+--------------------+
1 row in set (0.00 sec)

mysql> SELECT ASIN(-0.5);
+---------------------+
| ASIN(-0.5)          |
+---------------------+
| -0.5235987755982989 |
+---------------------+
1 row in set (0.00 sec)

mysql> SELECT ASIN(2);
+---------+
| ASIN(2) |
+---------+
|    NULL |
+---------+
1 row in set (0.00 sec)


Sekian tutorial singkat tentang Mengenal Dan Cara Menggunakan Fungsi Numerik (Matematika) Di MySQL. Semoga bermanfaat & Happy Learning MySQL.

Salam,

Nursalim

No comments:

Post a Comment